Bekasi | dinamikapendidikan.com – Hari kemerdekaan adalah suatu hari dimana suatu daerah, bangsa atau negara yang menyatakan kemerdekaan atas daerah, bangsa maupun negaranya. Sebagaimana telah kita ketahui bahwa hari kemerdekaan sangatlah berarti bagi setiap negara, karena dalam merayakan hari kemerdekaan tersebut akan begitu banyak hal yang kita peroleh yaitu suka cita yang kita rasakan sebagai seorang masyarakat di negara tersebut, hal tersebut dikatakan oleh Camat Tambun Selatan Junaefi S.STP .,M.Si., (Rabu, 17/8).
Ditambahkan Camat, di negara tercinta kita ini yaitu Negara Kesatuan Republik Indonesia hari kemerdekaan jatuh pada tanggal 17 Agustus, ketika itu Presiden pertama Indonesia yakni Ir. Soekarno menyatakan kemerdekaan Indonesia pada hari Jum’at 17 Agustus 1945 dengan ditandai pembacaan naskah proklamasi.
Presiden pertama Indonesia Ir. Soekarno adalah sosok pemimpin yang berjuang mati-matian untuk memperjuangkan kemerdekaan Indonesia bersama teman dan sahabat-sahabatnya, beliau juga sangat tegas dan bijak dalam menghadapi atau memimpin negara Indonesia ketika itu.
Ketika hari kemerdekaan tiba akan begitu banyak kegembiraan yang datang menghampiri dan akan begitu banyak kegiatan atau aktivitas yang dijalani seorang masyarakat dalam merayakan hari kemerdekaan
Tanggal 17 Agustus adalah tanggal istimewah bagi negara Indonesia dimana ketika hari itu tiba akan begitu ramai dan meriah karena akan begitu banyak kegiatan dan aktivitas yang dijalani pada hari tersebut, aktivitas tersebut seperti perlombaan atau pertandingan antar daerah kelurahan, kecamatan, kabupaten maupun kota. Hari kemerdekaan Indonesia juga ditandai dengan begitu banyaknya atribut-atribut Indonesia yang dapat terlihat di semua sisi jalanan baik itu dalam kota maupun perkampungan.
Untuk hal itu Kecamatan Tambun Selatan adakan upacara pengibaran sang saka merah putih berlangsung secara hikmah,segenap unsur Muspika Kecamatan Tambun Selatan hadir dalam kegiatan tersebut.
Peserta upacara terdiri dari perwakilan SMP dan SMA. Adapun kegiatan tersebut adalah dalam rangka memperingati HUT kemerdekaan RI yang ke-77. Inspektur upacara dipimpin oleh Camat Tambun Selatan Junaefi S.STP,M.Si,komandan upacara Pelda Marta Dinata,pembacaan Pancasila AKP Nana Kapolsek Tambun Selatan,iringan lagu dari PGRI kecamatan Tambun Selatan.
Dalam pidatonya Junaefi mengatakan kita layak bersyukur kepada Allah SWT, dimana kita dapat berkumpul saat ini dalam rangka memperingati hari kemerdekaan. Sudah 2 kali kita tidak dapat memperingati secara maksimal,yang mana pandemi covid 19 yang melanda negara kita.
Maka untuk itu kita patut bersyukur semoga pandemi menjadi endemi dan tidak lupa mengucapkan banyak terima kasih pada ayahanda veteran yang hadir pada saat ini.
Semoga saja jasa Bapak pejuang kita diterima oleh Allah SWT dan kita harus terus berusaha semaksimal mungkin agar perjuangan yang terdahulu tidak sia-sia.(Swarni/Gaol)